Thursday, July 30, 2015

14 Aplikasi Chat Terpopuler di Indonesia

14 Aplikasi Chat Terpopuler di Indonesia - Instant Messenger ( IM ) atau sering kita sebut chatting merupakan sebuah kegiatan bertukar pesan langsung dengan menggunakan jaringan internet melalui sebuah aplikasi. Saat kita chatting kita tidak hanya bisa bertukar pesan saja, kita juga dapat bertukar gambar, video, lagu, link, voice call bahkan video call bisa kita lakukan.

Nah bagi sobat yang ingin mengetahuinya mari lanjutkan dengan melihat aplikasi apa saja itu ;

Logo WeChat
Logo Wechat

1. WeChat - Wechat merupakan salah satu aplikasi yang terpopuler bukan hanya di Indonesia melainkan dunia apalagi khusunya kawasan Asia dan mengklaim dirinya mempunyai pengguna 468 juta yang aktif.  Salah satu keunggulannya yaitu memiliki sebuah fitur yang disebut "Friend Radar" yang kini banyak ditiru oleh aplikasi lain.

Download WeChat via Google Play Store

Logo WhatsApp
Logo WhatsApp

2. WhatsApp - WhatsApp Inc. merupakan sebuah aplikasi penyedia layanan untuk kita chatting, dan saat ini sudah dimiliki oleh Facebook Inc. Data pada kontak WhatsApp menggunakan data kontak telepon sehingga kita tidak perlu repot-repot menambahkan kontak secara manual.

Download WhatsApp via Google Play Store

Logo Line
Logo Line

3. Line - Ini dia aplikasi yang saat ini sangat populer dikalangan remaja line, ya siapa sih yang tidak tahu dengan aplikasi yang satu ini, merupakan aplikasi yang memiliki sebuah permainan terkenal Gets Rich, memang line selain mempunyai fungsi untuk chatting dia juga memiliki fitur game yang sangat keren yang dapat sobat download secara gratis langsung dari line.

Download Line via Google Play Store

Logo BBM
Logo BBM
4. BBM - Nah yang satu ini merupakan aplikasi yang sempat jatuh, tetapi untungnya pihak yang terkait langsung mengambil inisiatif untuk mengeluarkan BBM versi Android dan IOS yang semula hanya khusus untuk perangkat BlackBerry ( BB ). Sekarang berkat langkah cepat yang telah diambil, aplikasi yang satu ini mulai merangkak naik ke tingkat kepopuleran yang sempat hilang.

Download BBM via Google Play Store

Logo BeeTalk
Logo BeeTalk

5. BeeTalk - Hadir pada pertengahan tahun 2014, BeeTalk berhasil membuat kalangan remaja Indonesia jatuh hati dengan menggaet bintang yang sedang naik daun yaitu Al Ghazali dan Aliando sebagai brand ambassadornya. Aplikasi ini juga memiliki fitur mencari teman berdasarkan lokasi yang disebut "Look Around" sama seperti WeChat.

Download BeeTalk via Google Play Store

Logo Skype
Logo Skype

6. Skype - Dulu Skype hanya dapat di akses melaui PC/Laptop tapi sekarang sudah bisa diakses melalui perangkat android sobat. Aplikasi yang sudah banyak di akuisisi oleh banyak perusahan besar ini sekarang telah berhasil di akuisisi oleh Microsoft Inc. Aplikasi satu ini tidak hanya bisa mengirim pesan saja tetapi dapat juga melakukan Voice Call, dan Video Call melalui Webcam.

Download Skype via Google Play Store

Logo Yahoo Messenger
Logo Yahoo Messenger

7. Yahoo Messenger - Aplikasi yang sudah lama dan masih tetap eksis sampai sekarang yang masih banyak yang menggunakannya, bagi sobat yang sudah lama aktif di dunia internet mungkin setidaknya pernah menggunakan aplikasi yang satu ini dan apabila sobat ingin bernostalgia kembali, sobat tidak perlu repot harus menyalakan PC/Laptop sobat karena sekarang Yahoo Messenger ( YM ) sudah dapat diakses melalui perangkat smartphone sobat.

Download Yahoo Messenger via Google Play Store

Logo Facebook Messenger
Logo Facebook Messenger

8. Facebook Messenger - Messenger itulah nama yang tertera dia ikonnya, messenger merupakan aplikasi chat yang sah dari facebook dan aplikasi yang wajib sobat punya jika ingin membaca pesan yang masuk melalui fb sobat ( khusus yang mempunyai aplikasi Facebook pada smartphonenya ), aplikasi ini akan langsung mengakses kontak teman sobat yang ada pada facebook tanpa perlu sobat menambahkannya secara manual.

Download Facebook Messenger via Google Play Store

Logo Kakao Talk
Logo Kakao Talk

9. Kakao Talk - Free Talk Kakao Talk, itulah kata-kata yang sering kita dengar saat ada iklan Kako Talk di televisi. Aplikasi ini terkenal di Indonesia semenjak demam K-Pop melanda, wajar sih karena aplikasi yang satu ini berasal dari Korea Selatan, sehingga banyak artis-artis K-Pop yang menjadi ikon platform yang satu ini.

Download Kakao Talk via Google Play Store

Logo Kik Messenger
Logo Kik Messenger

10.Kik Messenger - Aplikasi yang baru saya tahu ( maklumlah sudah lama ini saya menjadi kurang gaul :D ) tapi sudah disukai oleh 185 juta pengguna itu menurut data di Google Play Store dan App Store. Tetapi jangan salah aplikasi yang satu ini memiliki fitur yang lumayan lengkap seperti aplikasi lain seperti, games, musik, bahkan untuk yang hobi bergosip juga ada :D.

Download Kik Messenger via Google Play Store

Logo Hangouts
Logo Hangouts

11. Hangouts - Aplikasi instan messenger besutan Google yang satu ini telah diatur sebagai aplikasi standar di Android 4.4. Hangout mempunyai fitur menggabungkan pesan sms/mms sobat ke dalam aplikasi ini jadi tidak perlu membuka sms cukup dengan aplikasi ini.

Download Hangouts via Google Play Store

Logo Razer Comms
Logo Razer Comms

12. Razer Comms - Sobat termasuk gamers sejati? kalau iya sobat patut mencoba aplikasi yang satu ini karena sobat bisa chatting dengan gamers yang ada di seluruh dunia dan memiliki komunitas game nya juga.

Download Razer Comms via Google Play Store

Logo Tango
Logo Tango

13. Tango - Tango akan otomatis mencari dan menambahkan daftar kontak sobat asalkan teman sobat juga menggunakan aplikasi ini, selain itu tango mempunyai fitur feed berita dan bahkan saluran berita khusus yang dapat sobat ikuti.

Download Tango via Google Play Store

Logo Viber
Logo Viber

14. Viber - Jika sobat hobi menggunakan stiker saat chattingan maka sobat patut mencoba aplikasi yang satu ini karena Viber memberikan banyak stiker dalam bentuk gratis maupun berbayar. Viber juga mendukung untuk melakukan panggilan terhadap orang yang belum menggunakan aplikasi ini dengan fitur Viber Out.

Download Viber via Google Play Store

Ok, sekian sobat dari saya semoga artikel ini dapat menjadi referensi yang berarti bagi sobat semua :)

Sunday, July 26, 2015

4 Antivirus Terbaik Tahun 2015

4 Antivirus Terbaik Tahun 2015 - Apakah anda ragu dengan antivirus bawaan komputer dan ingin mencoba antivirus terbaik lainnya? Kebetulan nih sobat mampir untuk mencari referensi dalam memilih manakah antivirus yang akan pakai untuk menggantikan yang sudah ada dikomputer sobat. Dari sekian banyak mulai yang gratisan hingga berbayar akan saya rangkum dan akan saya berikan yang terbaik untuk sobat para pembaca, agar tidak bingung dan bisa langsung memilih yang cocok untuk sobat gunakan didalam komputer.
Logo AVG
Logo AVG


1. AVG - Ini dia sobat antivirus terbaik yang sudah tidak asing lagi di telinga kita, ya AVG. Antivirus yang satu ini sudah memberikan perlindungan pada ribuan bahkan jutaan pengguna komputer yang ada di seluruh dunia terhadap ancaman Virus, Malware, Anti Spyware, Link Scanner, Email Scanner hingga Anti Rootkit Protection . Selain itu AVG juga bisa menscan virus dengan sangat cepat, bahkan lebih cepat dari antivirus lain dan ahli keamanan memberikan skor tertinggi untuk produk yang satu ini, dan memori yang digunakan ini pun bisa dibilang sedikit sehingga tidak membebankan kinerja komputer. AVG ini tersedia dalam versi gratis dan berbayar.

Download AVG Gratis

Logo Antivirus Avira
Logo Antivirus Avira

2. Antivirus Avira - Nah ini yang kedua sobat yang memiliki skor tertinggi dalam hal keamanan. Avira seperti AVG merupakan pemain lama yang sudah tidak asing lagi untuk kita dengar, antivirus yang satu memiliki scanning yang cepat dan teliti, dan dapat mendeteksi virus-virus yag biasanya tidak terdeteksi oleh antivirus yang lain, selain itu setting option pada Avira tidak repot alias mudah, memori yang dipakai juga sedikit, dan satu lagi nih sobat kelebihan avira yang itu memiliki opsi pencarian nama virus. Avira ini tersedia dalam versi gratis dan berbayar.

Download Antivirus Avira Gratis

Logo Avast
Logo Avast

3. Avast - Selanjutnya ialah Avast, inilah peringkat ketiga sebagai yang terbaik. Sama seperti dua yang diatas Avast memiliki kecepatan dalam hal scanning, Avast juga menggabungkan Anti Spyware dengan jaminan dari Weast Coach Lab's Checkmark process dan Anti Rootkitnya, antivirus ini juga memiliki tampilan yang menarik dan dapat mempunyai fitur screen saver scanner membuatnya dapat bekerja sebagai screen saver pada komputer sobat, mempunyai Fitur Karantina Virus, Realtime Protection, dan dapat dengan cepat memblok URL yang mencurigakan. Avast juga tersedia dalam versi gratis dan berbayar.

Download Avast Gratis


Logo Panda Security
Logo Panda Security

4. Panda Security - Ini dia antivirus terbaik yang terakhir yang akan saya berikan kepada sobat sekalian, yaitu Panda Security, sama dengan yang lainnya dalam hal kecepatan scanning patut sobat andalkan, sangat ringan sehingga tidak memberatkan memori, tidak lama dalam startupnya, dan terakhir produk satu ini memiliki daftar-daftar nama virus serta rinciannya.

Download Panda Security Gratis

Itulah  referensi bagi sobat yang sedang mencari-cari antivirus terbaik untuk keamanan komputer sobat. Sekian dan terimakasih telah membaca artikel ini :)

Saturday, July 25, 2015

3 Aplikasi Android Yang Dapat Menghasilkan Uang/Dollar

3 Aplikasi Android Yang Dapat Menghasilkan Uang/Dollar - Halo sobat sekalian, saya mau memberitahu sobat aplikasi di android yang dapat menghasilkan dollar $$$ nih. Mungkin selama ini sobat belum tahu dan masih bertanya-tanya adakah aplikasi yang dapat menghasilkan recehan dollar? Yang hanya dengan menjalankan sebuah aplikasi serta melaksanakan tugas dan misi yang diberikan sobat sudah bisa mengumpulkan dollar dan juga beberapa aplikasi support untuk membeli Gems pada COC ( Clash Of Clans ). Sobat penasaran apa saja aplikasi itu, mari saya beritahu Aplikasi Android Penghasil Dollar di bawah ini

1. Whaff Reward - Aplikasi ini merupakan aplikasi yang paling populer dan dapat payout minimal $10 lumayan bukan sobat. Cara kerja aplikasi ini adalah dengan menyediakan aplikasi dari pihak ketiga dan apabila aplikasi itu sobat download, pertahankan, dan mainkan aplikasi tersebut sampai batas yang diminta maka sobat akan mendapatkan mulai dari $0,15 sampai dengan $0,40. Sobat dapat invite teman untuk mendownload dan akan mendapatkan $0,3 setiap teman yang ikut bergabung melalui sobat. Apabila sobat tertarik dan berniat untuk mencobanya silakan sobat download Aplikasinya dan masukin kode refferal saya sobat AQ52930 agar mendapatkan $0,30 secara gratis hitung bantu-bantu saya juga seperti simbiosis mutualisme gitu hehehe :D oh ya sob hasil dollar dari Whaff bisa sobat beliin gems COC tu hahaha
Logo Whaff
Logo Whaff


Download Play Store Whaff Reward Apk
Masukin kode ini AQ52930 agar langsung mendapatkan $0,30 GRATISS!!!

2. AdQuest - Nah ini lanjut ke aplikasi yang selanjutnya sob. Aplikasi yang satu ini cara kerjanya sama seperti Whaff tapi ada yang membedakannya yaitu AdQuest menggunakan bahasa indonesia dan cara mengumpulkan pun dengan point, 100 point sama dengan Rp. 1000 dan apabila point sobat semakin banyak maka semakin banyak pula recehan yang sobat akan dapatkan. Pointnya pun dapat sobat tukarkan dengan Voucher XL, Telkomsel, Indosat,HP Smartphone, serta sobat bisa tukarkan juga di Paypal sobat.
Logo AdQuest
Logo AdQuest


Download Play Store AdQuest Apk
Masukin nickname ini "Marunduri" agar langsung mendapatkan 300 point  GRATISS!!!

3. Tapporo - Ok mari kita lanjutkan ke aplikasi yang terakhir ni sob, aplikasi ini merupakan aplikasi penghasil recehan dollar komisinya pun lumayan untuk pemburu dollar yaitu 1000 point ORO atau sama dengan $1, cara mendapatkan dollar yaitu dengan melihat Video yang diberikan, memberikan review berupa video, mendownload dan menjalakan aplikasi yang sudah disarankan hampir sama dengan aplikasi yang sebelumnya.
Logo Tapporo
Logo Tapporo


Download Play Store Tapporo Apk
Masukin kode ini TAPPW536604 agar langsung mendapatkan $0,25 ( 250 point ORO ) GRATISS!!!

Sekian dulu sobat Artikel ini semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca Aminnn O:)

Friday, July 24, 2015

Cara Mengubah/Meng convert Format Video ke Format Yang Kamu Mau Dengan Software Keren Ini

Cara Mengubah/Mengconvert Format Video ke Format Yang Kamu Mau Dengan Software Keren Ini — Setelah sekian lama searching di mbah google tentang cara mengconvert video, akhirnya saya menemukan beberapa software yang bagus dan juga bisa membantu saya yang hobi mengcovert video. Bagi sobat-sobat yang sedang bingung mencarinya seperti saya, nih saya berikan beberapa software serta caranya agar sobat tidak bingung lagi dan hasil convertnya bisa langsung masukkan kedalam HP, DVD Player, serta Android sobat. Yuk Mari :D

1. Format Factory - Nah ini sobat yang pertama dan yang paling populer di kalangannya dan mempunyai banyak fitur sebagai program yang mampu merubah video ke format MP4, 3GP, AVI, WMV, FLV, SWF, MKV serta dapat pula mengubah video ke format audio seperti MP3, WMA, AMR, OGG, AAC, WAV.  Bagi sobat yang mau download Format Factory silakan klik disini.

Cara mengubah/mengconvert video :

- Pastikan sobat sudah mendownload Format Factory kalau belum silakan sobat download dulu softwarenya, lalu lanjutkan sampai proses instalasi.
- Langkah pertama sobat pilih video yang akan di format lalu drag video tersebut seperti gambar.
Langkah-Langkah Menggunakan Format Factory
Gambar 1
- Langkah selanjutnya sobat bisa mengubah format videonya dengan mengklik seperti gambar 1, lalu ubah folder kuluaran/folder output ke tempat yang sobat inginkan dengan mengklik seperti gambar 2, selanjutnya jika sobat mau mensetting ukuran atau kualitas video dapat mengklik seperti gambar 3, dan terakhir jika semua sudah selesai sobat lakukan tinggal klik ok seperti gambar 4, lalu proses mencovert dengan format factory akan berjalan.
Langkah-Langkah Menggunakan Format Factory
Gambar 2
- OK mudahkan sobat, kalau gitu mari kita lanjutkan mengcovert video dengan software yang lain.

2. Any Video Converter - Mungkin namanya tidak sepopuler dengan yang diatas namun software yang satu ini tidak dapat sobat remehkan dan dipandang sebelah mata karena fitur-fiturnya tidak kalah dengan software yang lain. Kalau sobat mendownloadnya silakan klik disini.

Cara Mengubah/mengcovert video :

1. Seperti tadi download dulu Any Video Converternya kalau belum ada silakan didownload dahulu, lalu lanjutkan sampai proses instalasinya selesai.
2. Langkah pertama silakan buka program Any Video Converter tadi sudah selasai di install, lalu klik add video seperti gambar
Langkah-Langkah Menggunakan Any Video Converter
Gambar 1

3. Langkah selanjutnya mari sobat pilih file yang akan di convert seperti gambar
Langkah-Langkah Menggunakan Any Video Converter
Gambar 2

4. Selanjutnya centang kolom yang ada disamping file yang akan di convert tadi lalu pilih format apa yang sobat mau dengan mengklik dibagian kanannya.
5. Lalu klik ok untuk mengcovert video sobat tadi.

Sebenarnya masih banyak software converter yang lain yang bisa sobat gunakan untuk mengcovert video sobat, tapi itu lah rekomendasi dari saya mudah-mudahan dapat bermanfaat. Aminn O;)

Thursday, July 23, 2015

7 Browser Terbaik Tahun 2015

Browser Terbaik Tahun 2015 — Browser adalah hal yang wajib dimiliki setiap pengguna internet agar dapat terkoneksi keberbagai belahan dunia, terkadang kita bingung untuk memilih browser mana yang bagus untuk kita miliki atau sekedar membandingkan browser yang kita miliki dengan browser yang sudah banyak tersebar di internet sekarang.

Nah untuk itu saya memberikan rekomendasi untuk para sobat sekalian browser yang patut diperhitungkan para sobat dan merupakan browser terbaik tahun ini.

1. Google Chrome - Siapa yang tidak kenal dengan raksasa browser satu ini yang dapat mengalahkan browser yang sudah lama menghuni dunia maya yaitu Firefox, browser ini memiliki teknologi canggih serta desain minimalis yang membuat sobat berselancar di dunia maya dapat lebih cepat, mudah, dan tentunya lebih aman. 
Logo Google Chrome
Logo Google Chrome


Kelebihan browser satu ini adalah ketika sobat mengetikan pencarian di addres bar maka akan mendapat saran untuk pencarian serta halaman web. Mode penyamaran juga menjadi andalan chrome untuk pengguna yang tidak mau riwayatnya di ketahui oleh orang lain.

Download Google Chrome

2. Firefox - Browser satu ini juga salah satu yang dapat diperhitungkan, selain karena kecepatan yang dimilikinya serta keefisienan saat penggunaan, terdapat juga fitur-fitur keren yang diberikan browser ini kepada penggunanya. 
Logo Firefox
Logo Firefox


Bagi sobat yang hobi mengganti tema browser satu ini dapat melakukannya dengan mengubah grafis serta tampilannya, Firefox juga memiliki plugin yaitu program tambahan yang membuat tampilan browser lebih menarik, Firefox tidak kalah dalam hal keamanan yang mampu memblokir spyware berbahaya, dilengkapi juga dengan alat pengembangan termasuk Javascript, Error CSS dan Inspektur Dokumen Opsional yang memberikan perincian tentang halaman yang dibuka.

Download Mozilla Firefox Bahasa Indonesia

Download Mozilla Firefox Bahasa Lainnya

3. Opera - Browser yang di buat perusahan yang bermarkas di Norwegia ini menawarkan desain minimalis serta fitur-fitur canggih. 
Logo Opera
Logo Opera


Opera merupakan browser yang sangat ringan yang tidak memakan banyak harddisk, dan memliki fitur Opera Turbo yang membuat proses loading page menjadi lebih cepat walaupun koneksi internet lambat. Browser gratis ini terdapat dalam 43 bahasa dan dapat bekerja di Windows, Mac, dan Linux, serta memiliki fitur paling lengkap diantaranya Private Browsing, Block Pop-up, Tab Browsing dan pencarian terintegrasi.

Download Opera Bahasa Indonesia

4. Comodo Dragon - Browser yang memiliki kecepatan dan ketangguhan dalam browsing yang mampu mengalahkan chrome serta browser web yang juga berbasis chromium. 
Logo Comodo Dragon
Logo Comodo Dragon

Fitur unggulan dari browser satu ini adalah dalam keamanan seperti yang kita ketahui Comodo merupakan software keamanan dan itu pula yang ikut ditonjolkan dalam browser ini. Dukungan add-ons, keamanan yang melebihi standar bawaan Google Chrome, Domain Validator yang mampu memberikan saran mengenai situs yang akan dikunjungi.

Download Comodo Dragon

5. Avant Browser - Browser yang ultra cepat serta memiliki peningkatan dan dirancang penuh dengan seleruh fungsi internet explorer.
Logo Avant Browser
Logo Avant Browser


Fitur-fitur yang disediakan Avant Browser antara lain ialah Flash Animation Filter, dengan Avant, flash animation yang kebanyakan merupakan iklan dapat di filter dengan mudah. Seluruh halaman yang dibuka dapat di refresh, stop, tutup bahkan diatur dengan sakali klik dan apabila anda mengklik dengan tombol tengan pada mouse Avant akan membuka tab baru yang merupakan fitur Additional Mouse Function.

Download Avant Browser versi Lite

Download Avant Browser versi Ultimate

6. Torch Browser - Browser yang dibuat dengan menggunakan platform chromium serta sudah dilengkapi dengan Internet Suite, dan salah satu fitur unggulan dari Torch adalah Torrent Client yang memungkinkan penggunanya mendownload melalui Torrent tanpa aplikasi tambahan.
Logo Torch Browser
Logo Torch Browser


Torch Browser memungkinkan pengguna untuk mendownload video atau musik streaming yang sedang dimainkan tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan serta sobat dapat berbagi video, lagu dan situs favorit sobat di facebook dengan mengklik tombol share.

Download Torch Browser

7. Slim Browser - Browser yang berukuran kecil yang mempunyai keamanan tingkat tinggi serta fitur-fitur yang menarik dan memiliki tampilan seperti Internet Explorer.
Logo Slim Browser
Logo Slim Browser


Fitur yang dimiliki Slim adalah fitur upload file yang membuat pengguna mengupload file ke server FTP ( File Transfer Protokol ) tanpa harus menggunakan software dan juga memiliki fitur autolock yang menghindari pengguna lain mengakses komputer dalam keadaan menggangur ( idle ) serta memiliki fitur Local Weather, memblok situs yang berbahaya, dan dapat mentranslate isi situs yang sedang di baca melalui google translate.

Download Slim Browser

Sekian artikel dari saya semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca sekalian :D

Translate